Jalan lintas Sumatera jalur Medan-Pematang Siantar di perbatasan Kabupaten Simalungun dan Kota Pematang Siantar, Sumatera Utara menjadi titik kemacetan kendaraan saat libur umum. 

Tol Sinaksak - Dolok Merawan yang masih dalam tahap pengerjaan pun akan difungsikan untuk mengantisipasi lonjakan kendaraan pada libur akhir tahun, Natal dan Tahun Baru (Nataru) ini. 

Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung SH SIK MH, Kamis (22/12), menjelaskan, penggunaan Tol Sinaksak - Dolok Merawan akan disesuaikan dengan kebutuhan melihat situasional. 

Untuk kepentingan itu, pihaknya telah melaksanakan simulasi dan gladi penggunaan jalur alternatif Tol Sinaksak - Dolok Merawan pada 20 Desember 2022.

Dalam pelaksanaan simulasi itu ditemukan beberapa kendala, seperti pintu Tol Dolok Merawan yang masih dalam proses pengerjaan, lampu penerangan belum dipasang. 

Pihaknya pun memasang tanda peringatan, pembatas jalan di titik-titik jalan yang belum rata, bahkan mendirikan dua titik pos pengamanan. 

Tol Sinaksak - Dolok Merawan ini nantinya untuk kendaraan yang datang dari arah Pematang Siantar menuju Medan. 

Sementara untuk lintas Parapat, kendaraan dari arah Pematang Siantar dialihkan ke jalan alternatif Simpang Palang di Tiga Dolok Kabupaten Simalungun  menuju Simpang Sitahoan, Kabupaten Simalungun. 


 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022