Ratusan personel Polresta Deliserdang, mengamankan puluhan vihara dan klenteng dalam rangka pengamanan hari Raya Imlek 2573 Tahun 2022.

"Sebanyak 163 personel dikerahkan untuk mengamankan 50 vihara dan klenteng," ujar Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji SIK MH menjawab ANTARA, Senin (31/1) malam.

Irsan menyebutkan, sistem pengamanannya dengan menempatkan seluruh personel di puluhan vihara yang tersebar di wilayah hukum Polresta Deliserdang.

Baca juga: Sepekan operasi kancil Toba 2021, Polresta Deliserdang tangkap 11 bandit curanmor

"Malam ini dilakukan patroli sekala besar untuk memastikan keamanan vihara dan klenteng," sebut mantan Kapolres Madina.

Selian itu, personel juga melakukan peninjauan disertai pemberian bingkisan kepada pengurus beberapa klenteng di Kecamatan Lubukpakam.

"Peninjauan dipimpin oleh Kabag SDM Kompol Sri Pinem bersama Muspika Kecamatan Lubukpakam dan Pemuka Agama Mitra Kamtibmas (PAMK) Polresta Deliserdang," terang mantan Kasubdit III Ditreskrimum Polda Sumsel.

Irsan berpesan agar personel yang bertugas dalam pengamanan hari Raya Imlek dapat melakukan tugas dengan humanis dan tak lupa mengimbau kepada warga yang melaksanakan ibadah agar agar menerapkan protokol kesehatan guna menekan penyebaran
COVID-19. 

"Kami mengimbau kepada masyarakat yang merayakan Imlek tidak berlebihan seperti menghidupkan kembang api ataupun petasan. Mari bersama-sama menciptakan situasi Kamtibmas," pungkas lulusan Akademi Kepolisian Tahun 1999.

Pewarta: Rahmat Hidayat

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022