Satgas Penanganan COVID-19 Tapanuli Selatan (Tapsel) pada Rabu (14/7) mencatat pasien positif, sembuh dan meninggal sama-sama mengalami penambahan dalam kurun waktu 24 jam terakhir. 

Pasien positif tercatat sebanyak 576 orang dari 570 orang, pasien sembuh sebanyak 487 orang dari 484 orang dan yang sudah meninggal sudah 27 orang dengan konfirmasi dan tiga orang meninggal probable.

Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Tapsel, Sofyan Adil kepada ANTARA, Rabu (14/7) malam, mengatakan perkembangan terpapar COVID-19 tersebut sesuai hasil laporan petugas seluruh kecamatan se Tapsel. 

Baca juga: Bupati Tapsel saksikan penimbangan perdana Bank Sampah Sumber Rezeki Angkola Timur

"Mengingat trend angka kenaikan terpapar positif COVID-19 kita minta agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan dengan cara memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak serta menghindari kerumunan," ajaknya. 

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021