Kepala Kepolisian Resor Tapanuli Selatan AKBP Irwa Zaini Adib mengajak masyarakat di wilayah hukumnya untuk tidak panik menghadapi virus corona atau COVID-19.

"Kita tidak usah panik namun kita tetap waspada dan taati aturan pemerintah," kata Kapolres secara tertulis diterima, Senin (13/4)  melalui Kasat Binmas Polres Tapanuli Selatan AKP Daulat M Zein Harahap.

Yang perlu imbau Kapolres masyarakat tetap dapat menjaga kebersihan diri serta lingkungan, sering cuci tangan pakai sabun, menggunakan masker agar terhindar penyebaran COVID-19.

Baca juga: Polres Tapsel bagikan ribuan bungkus sembako

Baca juga: Di tengah COVID-19, panen cabai petani Sigalangan bagus, harga jual kurang

Pada, Minggu (12/4), Kasat Binmas, AKP Daulat M.Zein bersama sejumlah personel membagikan 100 masker, 100 botol hand sanitizer, dan 200 nasi kotak membantu masyarakat sekitaran Kecamatan Angkola Barat, Tapanuli Selatan.

"Bantuan ini guna meringankan beban masyarakat sekaligus mengajak masyarakat untuk taat menggunakan masker sebagai upaya menghempang penyebaran COVID-19 di daerah ini," kata Kapolres.

Sementara, malam harinya personel Polres Tapanuli Selatan juga giat melakukan patroli kerumunan di wilayah Kecamatan Angkola Timur tepatnya ke Desa Pargarutan Tonga.

"Dengan menggunakan pengeras suara kita mengimbau masyarakat untuk tetap tidak berkerumun baik yang berada di jalan-jalan maupun yang ada di warung-warung," jelas Kapolres.

Dalam kegiatan patroli kerumunan personel Polres Tapanuli Selatan bersama unsur TNI, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan Tapanuli Selatan.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020