Untuk memberi kenyamanan hari raya Idul Fitri 1440 Hijriah, Kepolisian Resor Tapanuli Selatan menggelar apel gabungan pasukan dalam rangka Operasi Ketupat Toba 2019 di lapangan Mapolres setempat, Selasa (28/5).

Upacara gelar pasukan dipimpin Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M. Pasaribu sekaligus membacakan amanat Kapolri Jenderal Tito Karnavian.

Apel gelar pasukan yang serempak dilaksanakan Mabes Polri hingga tingkat Polres ini diselenggarakan untuk mengecek kesiapan pasukan, peralatan maupun kesiapan aspek operasi termasuk sinergisitas, dan solidaritas komponen penyelenggara.

Dalam amanatnya Kapolri berkeyakinan keberhasilan Operasi Ketupat tahun 2018 lalu akan dapat diraih bahkan ditingkatkan pada tahun ini.

Adapun objek pengamanan dalam Operasi Ketupat Toba berupa keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas, dengan berkoordinasi dan bekerja sama dengan seluruh pemangku kepentingan.

Turut hadir dalam apel gelar pasukan ini Dandim 0212/ TS Letkol Inf Akbar Nofrizal Yusananto, S.IP, Danyon C Sipirok AKBP Bravo Asena, Kajari  Tapsel Ardina S.H, M.H, Waka Polres Tapanuli Selatan Kompol Jumanto, S.H, M.H, serta pejabat Polres, Satpol PP, Dishub, Kesbangpol, Dansubdenpom 1/2-3 Padangsidimpuan lainnya.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019