Pematangsiantar (ANTARA) - Wesly Silalahi SH MKn dan Herlina usai resmi dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pematangsiantar Masa Jabatan 2025-2030 menggelar temu ramah bersama DPRD kota Pematangsiantar, para pimpinan OPD dan relawan, Kamis (20/2).
Wesly Silalahi dalam sambutan menyampaikan terimakasih dan bersama Herlina akan hadir penuh di Kota Pematangsiantar.
Pada kesempatan ini, Wesly menyinggung stadion sepakbola yang terlantar, dan terminal kelas A Tanjung Pinggir yang tidak maksimal, bahkan disebut tidak difungsikan.
Wesly pun menegaskan tugas dan tanggung jawab bersama dalam menyelesaikan, termasuk jalan Tol menuju Parapat.
Dia mengajak seluruh ASN di Pemkot Pematangsiantar untuk memajukan kota melalui kerjasama yang baik.
