Madina (ANTARA) - Pelantikan 40 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mandailing Natal yang terpilih dalam pemilihan umum (Pemilu) 2024 dijadwalkan akan digelar pada tanggal 2 September mendatang.
Pelantikannya anggota DPRD Madina periode 2024- 2029, dijadwalkan akan dilaksanakan di gedung Serba Guna H Amru Daulay, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan.
Dalam pelaksanaannya, akan digelar sidang paripurna pengambilan sumpah dan janji anggota dewan yang dipandu oleh Ketua Pengadilan Negeri Mandailing Natal.
Sekretaris DPRD Kabupaten Mandailing Natal, Afrizal Nasution yang dikonfirmasi ANTARA, Senin (26/8) menyampaikan, jelang hari pelantikan anggota DPRD, pihak sekretariat kini tengah melakukan sejumlah persiapan. Diantaranya telah melakukan koordinasi dengan lintas organisasi perangkat daerah termasuk kementerian agama dan pengadilan negeri.
"Semua administrasi sudah lengkap. Saat ini kita tinggal menunggu pengesahan Surat Keputusan (SK) dari gubernur tentang peresmian pemberhentian anggota DPRD Madina masa jabatan 2019 - 2024 dan pengangkatan anggota DPRD periode 2024 - 2029," katanya.
Catat tanggal pelantikan 40 anggota DPRD Madina, berikut nama-namanya
Senin, 26 Agustus 2024 12:49 WIB 2318