Tapanuli Utara (ANTARA) - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung menggelar upacara pembukaan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) sebagai bagian dari rangkaian kegiatan peringatan Hari Pengayoman ke-79 serta mempromosikan nilai-nilai sportifitas dan kebersamaan di antara warga binaan dan petugas.
"Semangat kebersamaan dan saling menghargai harus ditingkatkan. Dan kegiatan ini harus menjadi momentum pentingnya menjunjung tinggi nilai sportifitas selama pelaksanaan pekan olahraga dan seni," ujar Kepala Rutan Tarutung, Ismet Sitorus, Jumat (2/8).
Setelah pelaksanaan acara seremonial pembukaan, Ismet didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tapanuli Utara, Marco Panggabean menyerahkan peralatan olahraga secara simbolis kepada warga binaan.
Peralatan yang diberikan akan digunakan untuk berbagai cabang olahraga dan seni yang dipertandingkan selama pekan olahraga tersebut.
Beragam pertandingan olahraga akan digelar, termasuk futsal, voli, tenis meja, bulu tangkis, catur dan lain sebagainya yang diharapkan menjadi sarana dan kesempatan bagi warga binaan untuk mengekspresikan diri dan mengembangkan bakat serta upaya menjaga kesehatan fisik dan mental.
"Kegiatan ini menjadi momen penting dalam mempererat hubungan antar warga binaan dan petugas, serta mengingatkan kembali nilai-nilai pengayoman yang menjadi dasar dalam pelayanan di Kementerian Hukum dan HAM," tukas Ismet.