Simalungun (ANTARA) - Kapolres Simalungun, AKBP Choky Sentosa Meliala memimpin upacara pelepasan purnabakti Kompol Josia, Senin (3/6), di markas komando di Pamatang Raya.
Kompol Josia memasuki masa pensiun setelah mengabdi selama lebih dari 36 tahun di lingkungan Polri, khususnya sebagai Kapolsek Dolok Silau.
Upacara pelepasan ini juga sebagai momen introspeksi bagi seluruh personel untuk terus berdedikasi dan menjaga nilai-nilai kepolisian dalam setiap tugas dan pengabdian kepada masyarakat, nusa, dan bangsa.
Dalam suasana yang penuh kehangatan dan rasa hormat, peserta upacara diberikan kesempatan untuk menyampaikan salam perpisahan kepada Kompol Josia.
AKBP Choky menyampaikan terimakasih dan penghargaan atas dedikasi Kompol Josia kepada bangsa dan negara. Begitu juga istri dan keluarga.
Personel Polres Simalungun juga diajak untuk meningkatkan hubungan kemitraan dengan masyarakat dan pemangku kepentingan dalam menciptakan keamanan dan ketertiban yang mantap di Kabupaten Simalungun.