Upaya dalam pemberantas narkoba itu terus digencarkan petugas dengan melakukan razia di Diskotik 88 dan dilakukan tes urine terhadap karyawan serta pengunjung didapati tiga orang positif mengonsumsi narkoba.
"Ada tiga orang pengunjung saat dicek urine nya positif narkoba.Telah dibawa ke Polda Sumut untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut," ucapnya.
Hadi menyebutkan, razia seperti ini akan terus digelar dan ditingkatkan dalam memberantas peredaran narkoba di Sumatera Utara.
"Polda Sumut ingin mewujudkan ruang publik aman dan nyaman, semua orang bisa menikmati setiap hiburan dengan gembira dan terpenting tanpa narkoba," kata Kabid Humas Polda Sumut.