Medan (ANTARA) - PT Hutama Karya (Persero) mulai Rabu, 20 September 2023 mengoperasikan Tol Binjai Langsa Segmen Stabat - Kuala Bingai sepanjang 7,55 Km.
"Setelah sebelumnya mengoperasikan Tol Binjai - Langsa Seksi 1 (Binjai - Stabat) sepanjang 12,3 Km 11 Februari 2022, mulai 20 September Tol Binjai Langsa Segmen Stabat - Kuala Bingai dioperasikan," ujar Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Tjahjo Purnomo dalam keterangan di Medan, Selasa.
Pengoperasian perdana ruas tol itu dimulai pukul 07.00 WIB.
Tjahjo Purnomo menegaskan bahwa selama fase pengoperasian, akan dilakukan sosialisasi sistem beroperasi tanpa biaya dan penggunaan kartu uang elektronik.
"Selama sosialisasi yang belum berbayar hanya untuk ruas Stabat- Kuala Bingai dan sebaliknya saja. Jadi pengguna jalan yang melintas dari arah Binjai ke Stabat atau sebaliknya tetap dikenakan tarif normal," katanya.
Adapu tarif tol Stabat - Kuala Bingai masih menunggu Keputusan dari Kementerian PUPR.
"Untuk estimasi tarif segmen Stabat - Kuala Bingai akan kami informasikan nanti setelah ada Kepmen PUPR, tetapi diperkirakan sekitar Rp1.262/Km-nya," ujarnya.
Dia mengingatkan, kartu uang elektronik saat ini merupakan alat transaksi yang sangat krusial terutama di jalan tol.