Sementara itu, Project Manager PT PP Urban Romdhoni menjelaskan, progres 37 persen tersebut antara lain persiapan lahan dan struktur bawah. Saat ini, PP Urban sedang mengerjakan struktur atas.
"Kita design and build, jadi ada perancangan, persiapan dan struktur, struktur bawah sudah selesai, yang cukup memakan waktu itu penyiapan lahan, karena kita harus menimbun cukup banyak, sekarang kita kerjakan struktur atas kemudian atap," ujar Romdhoni.
Dalam proyek ini, kata Romdhoni, pihaknya juga melibatkan masyarakat setempat baik untuk pengerjaan ataupun logistik. PP Urban merekrut beberapa pekerja dari lokal begitu juga untuk material.
"Kita juga merekrut pekerja lokal bahkan ada juga karyawan, kalau penyedia material dan juga pengelola kantin juga lokal, selain itu kita juga salurkan CSR untuk anak yatim di sekitar sini," kata Romdhoni.