Medan (ANTARA) - Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Medan menggelar patroli sispamkota (sistem pengamanan kota) berskala besar untuk mengantisipasi aksi geng motor dan tindak kejahatan jalanan di Kota Medan, Sumatera Utara.
Kegiatan sispamkota ini digelar mulai Sabtu (26/11) malam hingga Minggu pagi untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta mencegah gangguan kamtibmas.
Kabag Ops Polrestabes Medan AKBP Arman Muis di Medan, Minggu, menyampaikan dalam tugas pengamanan sispamkota, personel melaksanakan tugas dengan ikhlas, humanis, dan simpatik.
"Dalam melayani masyarakat terutama menjaga keselamatan diri masing-masing," ucapnya.
Ia menyebutkan teknis penugasan dan penempatan personel, dibagi menjadi patroli kota, pengatur yang lain, dan patroli simpatik yang terbagi menjadi dua tim patroli.
"Kemudian dilanjutkan berdoa sebelum pelaksanaan tugas patroli dan melaksanakan patroli di wilayah hukum Polrestabes Medan," kata dia.
Patroli gabungan ini, terdiri atas satuan fungsi Polrestabes Medan, personel polsek jajaran Polrestabes Medan, dan personel Satuan Polisi Pamong Praja Pemkot Medan.