Madina (ANTARA) - Untuk memudahkan siswa yang bermukim di Tor Pulo Desa Muara Batang Angkola, Kecamatan Siabu, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Dinas Pendidikan setempat akan membangun ruangan kelas baru di Dusun Lubuk Sihim.
Pembangunan satu unit ruangan kelas baru untuk tingkat Sekolah Dasar (SD) ini direncanakan dilaksanakan di tahun 2023.
Plt Kepala Dinas Pendidikan Madina, Dolar Hafriyanto yang dikonfirmasi ANTARA, Selasa (1/11) menyampaikan, tahun depan pemerintah daerah akan memprioritaskan pembangunan setiap sekolah yang mengalami kerusakan di kabupaten itu.
Prioritas pembangunan bagi ruang kelas baru (RKB) di daerah terpencil serta rehab untuk sekolah yang mengalami kerusakan serius dilakukan untuk mengejar ketertinggalan pendidikan di daerah itu.
"Di tahun 2023 kita akan mengupayakan pembangunan satu RKB di Dusun Lubuk Sihim biar anak-anak kita dengan mudah mendapatkan pendidikan di sana. Selain di daerah terpencil kita juga akan prioritaskan pembangunan (rehab) pada sekolah yang mengalami kerusakan," ujarnya.
Sekedar diketahui, setiap harinya ratusan siswa SD dan SLTP dari dua dusun di perbukitan Tor Pulo harus berjibaku menuruni bukit terjal, berlumpur hingga sampai ke sekolah tercinta mereka di Desa Muara Batang Angkola.
Para siswa yang bermukim di perbukitan Tor Pulo itu, yakni Dusun Lubuk Sihim dan Aek Tombang, itu harus berangkat subuh melintasi hutan. Menenteng sepatu dan tas, nanti dipasang setelah sampai induk desa. Berjam-jam berjalan. Sesekali bertemu gerombolan monyet liar, babi hutan, atau binatang buas lain.
Enam kilometer di remang subuh agar tak terlambat sampai di SDN 043 Muara Batang Angkola. Tanpa ditemani oleh orang tua. Siswa kelas 1 SD hingga SMP itu menggunakan lampu teplok dan senter melewati dingin dan gelapnya malam.
Tak itu saja, sesampainya di tepi sungai Batang Gadis mereka harus menyeberangi sungai dengan "getak" (rakit tradisional) ke seberang. Tak jarang juga para siswa itu harus menyeberangi sungai apabila sungai sedang surut.
Mudahkan siswa belajar, Dinas Pendidikan Madina bangun ruangan kelas di Lubuk Sihim
Selasa, 1 November 2022 13:16 WIB 2348