Medan (ANTARA) - Fraksi Partai NasDem DPRD Kota Medan menyoroti penanganan banjir yang belum maksimal, terutama di inti kota karena masih terjadi genangan air bila turun hujan di Kota Medan, Sumatera Utara.
"Kita ingin mengetahui langkah Pemkot Medan terhadap penanggulangan banjir. Apakah perlu pembentukan perangkat daerah yang baru atau penggabungan beberapa perangkat daerah," ujar Tengku Edriansyah Rendy di Medan, Selasa (11/10).
Demikian dituturkannya pada rapat paripurna dalam penyampaian pemandangan umum fraksi tentang perubahan atas Perda Kota Medan No.15/2016 tentang Pembentukan Perangkat Daerah.
Juru bicara Fraksi NasDem ini menginginkan agar mengevaluasi seluruh perangkat daerah mengingat semakin tingginya tuntutan masyarakat seiring dengan pertumbuhan perekonomian di Kota Medan.
Oleh karenanya perlu dilalukan penataan organisasi perangkat daerah sebagai hasil evaluasi terhadap efektivitas dan efisiensi.
"Disamping penataan kelembagaan organisasi diharapkan mempunyai tatanan kerja lebih teratur, dan tidak tumpang tindih dalam pembagian tugas dan fungsi," tegasnya.
Selain itu, pandemi Covid-19 sangat mempengaruhi perekonomian masyarakat, karenanya dibutuhkan perhatian serius Pemkot Medan mengingat daerah ini merupakan pusat jasa dan perdagangan.
"Semoga Ranperda tentang perubahan atas Perda Kota Medan No.15/2016 tentang Pembentukan Perangkat Daerah menghasilkan suatu peraturan daerah yang baik," ucap Rendy yang duduk di Komisi I DPRD Kota Medan ini.
Fraksi NasDem soroti penanganan banjir di Medan
Rabu, 12 Oktober 2022 14:04 WIB 1434