Medan (ANTARA) - Wali Kota Medan, Sumatera Utara, Bobby Nasution memerintahkan Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah (Diskop UKM) segera membuat program pembinaan bagi istri-istri nelayan di daerah ini.
"Saya minta Maret ini kita bersama BUMN meluncurkan program untuk membina, membantu UMKM dan para istri nelayan tersebut," ujar Bobby di Medan, Kamis.
Hal ini ditegaskannya usai menandatangani MoU PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Tbk, PT Pegadaian (Persero), dan PT Permodalan Nasional Madani (Persero) tentang pembinaan dan pengembangan UMKM Kota Medan.
Dalam kegiatan rembuk nelayan di Kelurahan Bagan Deli, Medan Belawan, lanjut Bobby, istri-istri nelayan membuka usaha mikro dan kecil mengeluh akibat belum pernah mendapat pembinaan Diskop UKM Kota Medan.
Selain itu, wali kota juga mengatakan MoU ini menunjukkan bahwa BUMN bersemangat dalam mendukung upaya pembinaan dan pengembangan UMKM di daerah ini.
"Hari ini, pak Kadis Koperasi telah dibantu BUMN. Jangan pula saya dengar Dinas Koperasi UKM tidak semangat, sementara BUMN begitu bersemangat meningkatkan UMKM di Medan. Jalankan program yang kita canangkan," pesan Bobby.
Wali kota mengingatkan terdapat dua hal yang harus dilakukan Diskop UKM setempat, yakni meningkatkan pendapatan pelaku UMKM dan membuka lapangan pekerjaan, serta terakhir melahirkan pelaku usaha baru.
"Saya berharap MoU ini benar-benar memberikan manfaat bagi pelaku UMKM yang pada akhirnya meningkatkan perekonomian di Kota Medan," tutur Bobby Nasution.