Jakarta (ANTARA) - Jurgen Klopp mengatakan Liverpool masih sangat tertarik mendatangkan gelandang Fulham Fabio Carvalho pada musim panas nanti setelah gagal menariknya dalam bursa transfer Januari, lapor Reuters, Jumat.(4/2)
Klopp membenarkan laporan media yang tersebar luas bahwa Liverpool mengambil langkah untuk membawa pemain berusia 19 tahun ke Anfield menjelang bursa transfer Januari ditutup, tetapi terlambat merampungkan proses transfernya.
Namun, Liverpool dipastikan akan berusaha mewujudkan transfer itu lagi musim panas tahun ini.
Baca juga: Polisi bebaskan Mason Greenwood secara bersyarat
"Kita lihat saja nanti. Tentu saja, kami masih tertarik," kata Klopp pada konferensi pers menjelang pertandingan Piala FA akhir pekan ini melawan Cardiff City.
"Akan gila bila kita tidak melakukannya. Sudah terlambat mendatangkan pemain baru sebelum jendela transfer ditutup lagi."
Liverpool hanya bisa menuntaskan kesepakatan pada tenggat transfer ketika membawa Luis Diaz dari Porto dengan dana 45 juta euro (Rp742 miliar). Klopp sangat senang mendatangkan pemain timnas Kolombia itu.
“Kami menyukai hampir semua hal dari dia,” kata Klopp. “Saya sudah memantaunya cukup lama. Bukan hanya saat kami melawan mereka (Porto) dua kali dalam Liga Champions. Dia pemain yang luar biasa."
"Dia cepat, terampil, dia memiliki karakter untuk mendapatkan karier yang sangat bagus dan kami semua ingin dia memiliki karier di sini bersama kami," tambah Klopp.
"Dia mungkin agak terlambat berkembang, tetapi dia sudah mekar dengan sangat baik. Kami senang sekali bisa mendapatkan dia dan kami bisa membantu dia, sebaliknya dia dapat membantu kami."