Sibolga (ANTARA) - Wali Kota Sibolga H Jamaluddin Pohan mengapresiasi peningkatan fasilitas dan pelayanan di Kantor Imigrasi Kota Sibolga. Hal itu disampaikan Wali Kota saat berkunjung ke Kantor Imigrasi di Jalan Sisingamangaraja Nomor 477, Kelurahan Aek Parombunan, Kecamatan Sibolga Selatan, Sibolga, Sumatera Utara, Senin, (6/12).
Dalam kunjungan itu Wali Kota menyaksikan perubahan dan kemajuan yang ada di Kantor Imigrasi Sibolga di masa kepemimpinan Saroha Simanullang selaku Kepala Kantor.
“Kita sangat mengapreasi perubahan yang terjadi di kantor Imigrasi Sibolga ini khususnya di masa kepemimpinan Bapak Saroha Simanullang,” puji wali kota.
Baca juga: Wali kota Sibolga launching gerakan sholat subuh berjamaah
Di kesempatan itu Kepala Kantor Imigrasi Sibolga, Saroha Simanullang mengajak Wali Kota bersama rombongan untuk melihat pelayanan dan fasilitas yang ada di kantor Imigrasi Sibolga. Ia juga mengenalkan berbagai inovasi pelayanan keimigrasian yang dilakukan seperti BAP Paspor Sehari (BAPER), Melayani Saat Istirahat (MESRA), dan Hampiri Orang Sakit (HORAS).
“Suatu kebanggaan dapat memberikan pelayanan publik yang terbaik bagi warga Kota Sibolga terutama dalam hal pelayanan paspor. Saya berharap Bapak Wali Kota beserta seluruh masyarakat Kota Sibolga terus memberikan dukungan sehingga kami dapat menciptakan inovasi-inovasi dalam memberikan pelayanan publik,” kata Saroha.
Tidak lupa Saroha juga menjelaskan kepada Wali Kota, bahwa untuk mendapatkan antrian paspor tidak perlu lagi harus datang ke kantor Imigrasi, cukup download Apilikasi Pendaftaran Paspor Online (APAPO) sehingga masyarakat lebih menghemat waktu dan mengurangi antrian panjang di tempat, karena dalam aplikasi tersebut pemohon dapat memilih tanggal dan waktu datang.
Melihat perubahan dan pemaparan dari Kepala Kantor Imigrasi Sibolga, Sibolga, kembali Wali Kota menyampaikan rasa kagumnya.
“Sungguh luar biasa perubahan-perubahan yang dilakukan oleh Imigrasi Sibolga, hal ini sangat berbeda ketika saya datang pertama kali memohon paspor. Di mana sekarang ruang pelayanan Imigrasi Sibolga ramah terhadap semua kalangan dan tingkatan umur dan lebih tertata. Saya berharap agar seluruh camat dapat melakukan studi tiru ke kantor Imigrasi Sibolga untuk mempelajari tentang pelayanan publik yang terbaik,” kata Jamal.
Usai melakukan peninjauan, acara ditutup dengan pemberian testimoni oleh Wali Kota Sibolga dan bertukar plakat dari Pemkot Sibolga dan Kantor Imigrasi Sibolga.
Turut hadir mendampingi Wali Kota pada kunjungan ini, Asisten I Setdakot Sibolga Josua Hutapea, dan Tenaga Ahli Bidang Keagamaan dan Sosial Kamil Gulo.
Wali kota apresiasi peningkatan fasilitas dan pelayanan di Imigrasi Sibolga
Senin, 6 Desember 2021 17:40 WIB 1779