Medan (ANTARA) - Jumlah penumpang arus balik di Bandara Internasional Kualanamu Deli Serdang, Sumatera Utara, pada Minggu (23/5) mencapai 7.858 orang dengan 97 penerbangan.
Plh Branch Communication & Legal PT Angkasa Pura II Kualanamu, Fajri Ramdhani, Minggu, mengatakan ke-7.858 penumpang itu terdiri atas penumpang domestik 7.757 orang dan 101 penumpang internasional.
"Sedangkan dari 97 penerbangan, 95 penerbangan domestik dan dua penerbangan internasional," katanya.
Sehari sebelumnya, jumlah penumpang arus balik di Bandara Kualanamu, Sabtu (22/5), mencapai 8.753 orang dengan 89 penerbangan, di mana seluruhnya merupakan penumpang domestik.