Madina (ANTARA) - Desa Muara Pertemuan dan Desa Batahan III di Kecamatan Batahan, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara, terendam banjir, akibat meluapnya air Sungai Batang Bangko.
Camat Batahan, Irsal Pariadi, yang dari Panyabungan, Rabu, mengatakan akibat naiknya air sungai tersebut juga menyebabkan jalan penghubung dari ibukota Kecamatan Sinunukan menuju Kecamatan Batahanjuga terendam banjir.
"Peristiwa banjir yang terjadi sekitar pukul 08.00 WIB itu membuat jalan lintas Batahan-Sinunukan pada KM 12 hingga KM 14 tidak bisa dilalui," katanya.
Baca juga: Seorang warga diduga hanyut di sungai Batang Gadis Madina
Akibat naiknya air sungai tersebut juga sempat membuat warga mengungsi ke rumah keluarga yang tidak terdampak banjir.
"Di Desa Muara Pertemuan tinggi air mencapai 80 cm, sedangkan di Desa Batahan III tingginya 50 cm," sebutnya.
Saat ini, kata dia, kondisi air sudah mulai surut, meskipun begitu dirinya mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap berbagai bencana alam di Kabupaten Mandailing Natal.
Dua desa di Kecamatan Batahan Madina terendam banjir
Rabu, 19 Mei 2021 16:23 WIB 3239