Medan (ANTARA) - Pemkot Medan berencana memperbaiki penutupan akses jalan tepatnya di Jalan Pancing I, Kelurahan Besar, Medan Labuhan menggunakan portal sebagai bentuk protes atas kerusakan akibat melintasnya truk-truk tonase besar ke kawasan industri tahun ini.
"Kita berharap agar masyarakat segera membuka portal di Jalan Pancing 1," kata Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Kota Medan, Khairul Syahnan di Balai Kota Medan, Selasa (2/2).
Ia mengatakan, pihaknya melalui Dinas Pekerjaan Umum Kota Medan pada tahun anggaran 2021 telah menganggarkan biaya untuk pembangunan jalan di lokasi tersebut.
Baca juga: Angkot terbalik di Medan, dua penumpang meninggal
Selanjutnya, terang dia, diminta kepada Kecamatan Medan Labuhan segera menjembatani pertemuan antara warga setempat dengan para pelaku industri di kawasan tersebut, karena pemortalan jalan telah menyebabkan truk-truk tidak bisa melintas.
"Saya minta pertemuan antara warga sekitar dengan industri dilakukan secepatnya. Sampaikan hasil rapat yang telah disepakati kemarin, termasuk rencana perbaikan Jalan Pancing I yang dilakukan tahun ini. Dengan demikian tidak ada pihak yang dirugikan, terutama masyarakat," ungkap Khairul.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Medan, Zulfansyah Ali Saputra mengatakan, pihaknya telah menganggarkan pembangunan Jalan Pancing I tahun lalu, tetapi urung dilakukan akibat pandemi COVID-19.
"Tahun anggaran 2021 ini, telah dianggarkan kembali sebesar Rp7,8 miliar untuk pembangunan Jalan Pancing 1. Semoga tidak dilakukan 'refocusing' anggaran kembali, sehingga pembangunan berjalan lancar," katanya.