Sibolga (ANTARA) - Bertempat di Masjid Agung Kota Sibolga, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Sibolga menyalurkan dana zakat sebesar Rp954.200.000 untuk 2.950 para mustahik se-Kota Sibolga.
Dalam laporannya, Ketua I Baznas Kota Sibolga Sarmadan Daulay menyampaikan, bahwa dana yang dibagikan bersumber dari zakat dan infaq ASN Pemkot Sibolga, zakat pegawai Bank Sumut Sibolga, bantuan zakat Baznas Provinsi Sumatera Utara, dan saldo Baznas Kota Sibolga.
“Hari ini besaran dana zakat yang disalurkan sebesar Rp954.200.000. Dan sebelumnya juga pada tahap I telah disalurkan sebesar Rp754.800.000, dan juga bantuan sembako sebanyak 3.000 paket bagi masyarakat yang terdampak COVID-19,” kata Sarmadan, Sabtu (9/5/2020).
Baca juga: Wali Kota Sibolga serahkan zakat harta keluarga ke Baznas
Ada pun rincian penyaluran dana sebesar Rp954.200.000 diperuntukkan bagi 2.000 orang fakir miskin, 600 orang anak yatim, 6 masjid/musholla, 54 ulama, 24 rubiah, 18 bilal mayit, 39 imam masjid, 39 gharim masjid, 80 guru MDA, 83 guru TPQ, dan bagi muallaf.
Wali Kota Sibolga Syarfi Hutauruk yang turut hadir dalam acara pembagian zakat itu dalam sambutannya menyampaikan, bahwa pengumpulan zakat profesi bagi ASN Kota Sibolga, telah dilaksanakan mulai tahun 2011, semenjak tahun pertama dirinya menjabat sebagai Wali Kota.
Baca juga: Lagi, PWI Sibolga-Tapteng salurkan sembako untuk wartawan
“Tahun 2011 perolehan zakat masih sebesar Rp145 juta. Berbagai hambatan saya alami dalam menegakkan perintah agama Islam ini. Ada yang mau melakukan demo, ada yang mau melaporkan saya, dan berbagai hal. Alhamdulillah saat ini seluruh ASN se-Kota Sibolga telah memahami, dan perolehan zakat pada tahun ini sudah mencapai Rp2 miliar. Tentu dana ini sangat bermanfaat bagi para mustahik, apalagi di masa pandemi COVID-19 ini," Kata Wali Kota.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kapolres Sibolga AKBP Triyadi, Danlanal Sibolga Letkol Laut (P) Andris Benhard Marimbun Simaremare, Ketua Baznas Sibolga M Yusuf Batubara, yang juga Sekdakot Sibolga, Pimpinan Bank Sumut Cabang Sibolga, para Pejabat Tinggi Pratama di lingkungan Pemkot Sibolga, para Camat dan Lurah, para pengurus Baznas Kota Sibolga, serta para Mustahik Zakat.
Baznas Sibolga salurkan Rp954.200.000 bagi 2.950 mustahik
Minggu, 10 Mei 2020 7:34 WIB 1308