Jakarta (ANTARA) - Zinedine Zidane mengaku tidak bisa menjamin akan terus bersama Real Madrid musim depan namun dia membantah sudah menjalin kontak dengan Juventus untuk bertugas di sana.
Sejumlah laporan menyebutkan bahwa pria berusia 47 tahun itu akan pindah ke Italia musim panas nanti untuk menggantikan Maurizio Sarri. Zidane pernah lima tahun bermain di Turin sebelum bergabung dengan Real Madrid pada 2001.
Baca juga: 16 besar Liga Champions, Pep senang. Zidane kecewa
"Tidak, tidak, tak ada yang mengontak saya dan saya tak tahu apa-apa," kata Zidane menjelang pertandingan timnya melawan Real Betis dalam La Liga, Minggu malam nanti. "Anda kan tahu sendiri, orang suka bicara banyak hal."
Baca juga: Zidane sebut Guardiola pelatih terbaik di dunia
Namun demikian pelatih asal Prancis itu tidak begitu yakin saat ditanya akan dia akan tetap menjadi pelatih di Bernabeu musim depan.
Real Madrid tengah memuncaki klasemen La Liga ketika pertandingan tersisa 12 laga lagi atau satu poin di atas pesaing terdekatnya Barcelona setelah mengalahkan mereka 2-0 dalam El Clasico akhi pekan lalu.
Real Madrid akan melawat ke Manchester pada 17 Maret dengan misi membalikkan defisit 1-2 dari pertandingan leg pertama melawan Manchester City dalam babak 16 besar Liga Champions.
"Bukan begitu. Tahu yang bakal terjadi nanti itu tidak bisa," kata Zidane saat ditanya mengenai masa depannya.
"Saya merasa didukung oleh klub, ya, itu jelas...saya sekarang pelatih Real Madrid tapi besok bisa saja berubah," sambung dia dalam laman ESPN.
Zidane tak yakni bisa terus bersama Real Madrid
Minggu, 8 Maret 2020 7:33 WIB 825