Padangsidimpuan (ANTARA) - Pengusaha muda yang tergabung di Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Padangsidimpuan juga bisa menjadi bagian dari bela negara.
"Bentuk bela negara saat ini tidak lagi harus berperang, pengusaha muda juga dapat menjadi bagian dari bela negara," kata Danyon 123 Rajawali Letkol Inf Rooy Chandra Sihombing, Jumat saat Diklatcab II HIPMI Padangsidimpuan.
"Semua warga harus bela negara, namun sesuai dengan profesinya masing-masing, termaksud pengusaha muda khususnya di Kota Padangsidimpuan," tambahnya.
Baca juga: Wakil Wali Kota tinjau sejumlah titik bencana banjir di Padangsidimpuan
Baca juga: PLN UP3 Padangsidimpuan gelar apel bulan K3 Nasional 2020
Untuk TNI sudah menjadi garda terdepan untuk bela negara bersama rakyat dengan berbagai profesi. Dengan berkembangnya usaha tersebut, maka akan menyerap tenaga kerja, sehingga mampu mengurangi angka pengangguran itu juga bagian dari bela negara.
Baca juga: Jembatan ambruk, sawah dan kolam rusak di Padangsidimpuan
"Jika usaha semakin maju, maka akan meningkatkan pendapatan negara dari sektor pajak yang semuanya diperuntukkan untuk pembangunan," dan Seorang pengusaha muda juga harus memiliki konsep-konsep yang strategis untuk mengembangkan usahanya.
"Jangan menunda-nunda, lakukan apa yang bisa kamu lakukan. Harus ada awal dan diakhiri dengan bahagia, jangan kebanyak konsep, akan tetapi lakukan usaha walaupun sekecil mungkin," ungkap Letkol Rooy.