Sibolga (ANTARA) - Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Sibolga, Suti Masniari Nasution menegaskan bahwa penukaran uang pecahan baru di masing-masing bank gratis.
"Karena sudah menjadi tugas dari BI dan perbankan untuk melayani masyarakat," kata dalam acara konferensi pers BI Sibolga dengan wartawan terkait penukaran uang pecahan jelang lebaran tahun 2019, Senin (13/5).
Untuk itulah Masniari menghimbau masyarakat agar menukarkan uang pecahan baru melalui bank-bank atau langsung ke kantor BI Sibolga.
Karena tidak menutup kemungkinan ada saja oknum-oknum tertentu yang ingin memanfaatkan situasi untuk mendapatkan keuntungan.
“Jadi kami tegaskan sekali lagi, penukaran uang pecahan ini adalah gratis! Dan jangan mau kalau ada yang mencoba untuk menawarkan jasa penukaran dengan melakukan pemotongan. Demi keamanan masyarakat juga kami imbau agar menukarkan uang pecahan di bank atau di kas keliling karena dijaga oleh aparat keamanan,” tandasnya.
Ada pun lokasi penukaran uang pecahan baru ini kata Masniari terdiri dari, kantor BI Sibolga, mulai tanggal 6-29 Mei 2019, namun untuk bank umum dan bank perkreditan rakyat (BPR) disesuaikan dengan jadwal masing-masing bank.
Untuk penukaran uang melalui layanan kas keliling mulai 9-10 Mei 2019 di Sibolga, di Sipirok dan Gunungtua 14-17 Mei 2019, kemudian di Pandan Kabupaten Tapanuli Tengah pada tanggal 28 Mei 2019.
Sementara, layanan kas keliling BI bersama kas keliling perbankan juga akan melayani penukaran yang lokasinya strategis terutama di pusat-pusat keramaian di beberapa kabupaten/kota, seperti Kota Padangsidimpuan pada tanggal 21-22 Mei, di Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal pada tanggal 23 Mei 2019.
"Setiap warga diberi kesempatan untuk menukar uang pecahan sebanyak Rp4 juta, setiap kali penukaran. Seluruh pecahan uang tersedia, baik uang logam maupun uang kertas hasil cetak sempurna (HCS) atau uang baru yang belum pernah digunakan," katanya.
Amatan di lapangan, mobil kas keliling BI Sibolga yang hari ini melayani penukaran di Jalan Balam yang merupakan tempat penjualan ikan terbesar di Sibolga, langsung dikerumuni masyarakat.
Mereka mengaku senang dan terbantu dengan adanya layanan mobil kas keliling tersebut.