Jakarta (Antaranews Sumut) - Kylian Mbappe memastikan kemenangan tipis 1-0 PSG atas Nantes dalam pertandingan lanjutan Liga Prancis yang dimainkan di Parc des Princes, Paris, Prancis pada Minggu dini hari WIB.
Raihan tiga poin ini membuat PSG semakin kokoh di puncak klasemen Liga Prancis dengan koleksi 47 poin, sedangkan Nantes turun ke peringkat ke-14 dengan 20 poin, demikian catatan pertandingan di laman resmi Liga Prancis.
PSG terlihat mengalami penurunan kualitas saat menang atas Orleans pada Piala Liga Prancis di tengah pekan, dan pasukan Thomas Tuchel tidak tampil brilian saat bermain di depan para penggemarnya di Parc des Princes yang telah haus melihat aksi brilian para pahlawannya selama tiga pekan.
Angel Di Maria melepaskan sepakan voli melambung pada menit pertama, namun upaya legiun Argentina itu menjadi satu-satunya ancaman serius sang pemuncak klasemen ke gawang Ciprian Tatarusanu sebelum turun minum.
Nantes kalah pada 11 kunjungan sebelumnya ke ibukota di semua kompetisi, namun Vahid Halilhodzic -- yang kembali ke klub di mana ia menghabiskan dua tahun sebagai pelatih pada dekade awal millenium ini -- memastikan setidaknya kali ini mereka tidak akan menyerah tanpa perlawanan.
Diego Carlos menggunakan tubuhnya untuk memblok upaya Mbappe pada menit ke-23, sebelum Lucas Lima melewati Thomas Meunier di sisi kiri pertahanan Nantes untuk mengirim umpan silang yang semestinya dapat dimanfaatkan dengan lebih baik oleh Emiliano Sala dan Enock Kwateng di kotak penalti tuan rumah pada menit ke-35.
Peluang tercipta bagi Nantes saat Kara Mbodji melepaskan sepakan setengah voli keras, namun kiper Gianluigi Buffon mampu memperlihatkan kualitas primanya pada menit ke-50.
Rene Khrin tergelincir untuk membuat Di Maria memiliki peluang melepaskan tembakan tiga menit berselang, dan Julian Draxler mengemas gol yang dianulir oleh VAR pada menit ke-58 sebelum Mbappe memecah kebuntuan.
Penyerang Prancis itu memperlihatkan insting predatornya, ketika Di Maria meneruskan bola dari Thiago Silva, melepaskan tembakan jarak dekat yang sempat mengenai mistar gawang untuk menjadi gol ke-13nya di liga musim ini pada menit ke-68.
Hal itu menjadi tanda bagi PSG, yang mengistirahatkan Neymar, untuk menaikkan tempo. Di Maria melepaskan sepakan yang mengenai mistar gawang saat menindak lanjuti tembakannya sendiri, dan sang kiper internasional Romania embali menggagalkan peluang mantan pemain Real Madrid dan Manchester United tersebut beberapa saat kemudian.
Thilo Kehrer semestinya dapat mengemas gol kedua bagi PSG pada fase akhir permainan, namun Mbappe yang memenangi Trofi Kopa sebagai Pemain Terbaik Dunia U-21 pada sore hari, telah memastikan tim ibukota itu menutup tahun dengan kemenangan.
Dalam pertandingan lainnya, tim peringkat kedua Lille gagal mendekati PSG setelah mereka dikalahkan tamunya Toulouse dengan skor 1-2. Lille sempat unggul terlebih dahulu melalui Rafael Leao pada menit ke-17, sebelum tim tamu membalas dengan dua gol penalti Max Gradel.
Lyon pun semakin tertinggal dari PSG, setelah mereka hanya mampu bermain imbang 1-1 di markas tim peringkat keempat Montpellier. Lyon unggul terlebih dahulu melalui gol Nabil Fekir pada menit ke-67, sebelum Ruben Aguilar menyamakan kedudukan untuk Montpellier sembilan menit sebelum laga usai.
Mbappe pastikan kemenangan PSG atas Nantes
Minggu, 23 Desember 2018 11:15 WIB 729