Lubuk Pakam, 13/6 (Antarasumut) - Wakil Bupati Deliserdang Zainuddin Mars meresmikan tiga ruang kelas baru SMA Negeri 1 Lubuk Pakam berikut mobiler yang dibangun lewat dana APBN didukung partisipasi Komite Sekolah.
Dalam kesempatan itu ia mengatakan pihaknya memberikan apresiasi terhadap kemajuan sokolah itu, tidak saja dibidang pembangunan sarana dan prasarana akan tetapi sejak lama telah menjadi sekolah pavorit bagi anak-anak yang ingin melanjutkan pendidikannya.
Ia juga mengatakan melalui peran guru di sekolah, sesungguhnya bisa menempah generasi muda yang berkwalitas dan berakhlaq mulia, bahkan menjadi calon pemimpin dimasa depan.
"Kita ingin sekolah yang ada di Deliserdang bisa memunculkan para pejabat di tingkat Nasional seperti Menteri dan pejabat lainnya," katanya.
Ia juga menyampaikan harahap agar sekolah dapat tetap menjaga kebersihan dan keasrian lingkungan sekolah , sehingga pada tahun mendatang dapat meraih penghargaan Adiwiyata Mandiri seperti yang telah diraih tiga Sekolah dari daerah ini.
"Kami juga menyampaikan terimakasih kepada Kepala Sekolah dan para guru serta Komite sekolah yang berpartisipasi memajukan sekolah ini sehingga bisa meraih berbagai prestasi baik di tingkat Kabupaten , provinsi maupuun tingkat nasional," katanya.