Oleh Munawar Mandailing
Medan, 23/2 (Antara) - Daya tampung penerimaan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Universitas Sumatera Utara tahun 2014 hanya sebanyak 3.824 mahasiswa untuk 47 Program Studi Strata 1 (SI).
Kepala Humas Universitas Sumatera Utara (USU) Bisru Hafi di Medan, Minggu, mengatakan daya tampung penerimaan mahasiswa tersebut sangat terbatas, dan jumlah yang mendaftar diperkirakan cukup banyak.
Oleh karena itu, para peserta yang telah mendaftar dapat bersaing untuk memperebutkan kursi di perguruan tinggi negeri tersebut.
"Pendaftaran SNMPTN USU tersebut, tanggal 17 Februari 2014," ucap Bisru.
Bahkan, jelasnya, 424 Sekolah Menengah Atas (SMA) di Sumatera Utara hingga kini belum lagi melakukan pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS).
Seharusnya pengisian PDSS tersebut, sudah dimulai sejak 6 Januari sampai dengan 6 Maret 2014.
Seterusnya, tahap pendaftaran lanjutan SNMPTN USU sebagai berikut, tanggal 17 Februari sampai dengan 31 Maret 2014 adalah pendaftaran (oleh siswa peserta secara online).
Pada tanggal 1 April sampai dengan 26 Mei 2014 adalah proses seleksi (oleh panitia pusat). Sedangkan, pengumuman hasil seleksi SNMPTN pada tanggal 27 Mei 2014.
"Pendaftaran ulang di masing-masing Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tanggal 17 Juni 2013 (bersamaan dengan pelaksanaan ujian SBMPTN)," ucap dia.
Kemudian, atas instruksi Panitia Pusat, USU sebagai Panitia Lokal (Panlok) telah melaksanakan kegiatan sosialisasi SNMPTN sebanyak dua kali.
Pertama, pada tanggal 23 Desember 2013, dengan para peserta Kepala Dinas Pendidikan dari 33 kabupaten/kota di Sumut, bertempat di kampus USU.
Bahkan, kata Bisru, Kamis (13/2) USU bekerja sama dengan Unimed, Dikbud Kabupaten/Kota di Sumut secara serentak melakukan sosialisasi SNMPTN dengan peserta Kepala Sekolah SMA/SMK/MA Negeri dan Swasta bertempat di masing-masing daerah.***3***
(T.M034/B/A. Lazuardi/A. Lazuardi)