Kepolisian Resort Simalungun mensimulasikan penggunaan jalur alternatif Tol Sinaksak - Dolok Merawan menjelang pelaksanaan Operasi Ketupat Toba 2023, Sabtu (15/4), guna pengamanan lalulintas Idul Fitri 1444 Hijriah.
Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung menyatakan, jalur Tol Sinaksak siap untuk digunakan, dengan penempatan personel kepolisian dan pemasangan rambu-rambu di area rawan.
Makanya diimbau kepada pengendara untuk tetap berhati-hati di jalur alternatif, yang mulai difungsikan 17 April 2023, dengan menggunakan lajur kiri.
Baca juga: Ruas Tol Tebing Tinggi-Indrapura resmi dibuka
Dijelaskan, jalur Tol Sinaksak untuk pengguna kendaraan yang dari arah Kota Pematang Siantar menuju Kota Tebing Tinggi, dan untuk sementara, dari arah Tebing Tinggi ke Pematang Siantar tetap melalui jalan lintas Sumatera.
Kapolres Simalungun juga mengingatkan masyarakat yang melakukan perjalanan mudik untuk memastikan kelayakan kendaraan, supaya terhindar dari kecelakaan dan kerusakan mesin.
Pengemudi disarankan untuk istirahat bila merasa letih dan mengantuk, serta menanya informasi langsung kepada petugas di pos-pos pengamanan.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023
Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung menyatakan, jalur Tol Sinaksak siap untuk digunakan, dengan penempatan personel kepolisian dan pemasangan rambu-rambu di area rawan.
Makanya diimbau kepada pengendara untuk tetap berhati-hati di jalur alternatif, yang mulai difungsikan 17 April 2023, dengan menggunakan lajur kiri.
Baca juga: Ruas Tol Tebing Tinggi-Indrapura resmi dibuka
Dijelaskan, jalur Tol Sinaksak untuk pengguna kendaraan yang dari arah Kota Pematang Siantar menuju Kota Tebing Tinggi, dan untuk sementara, dari arah Tebing Tinggi ke Pematang Siantar tetap melalui jalan lintas Sumatera.
Kapolres Simalungun juga mengingatkan masyarakat yang melakukan perjalanan mudik untuk memastikan kelayakan kendaraan, supaya terhindar dari kecelakaan dan kerusakan mesin.
Pengemudi disarankan untuk istirahat bila merasa letih dan mengantuk, serta menanya informasi langsung kepada petugas di pos-pos pengamanan.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023