Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Universitas Sumatera Utara (USU) memberangkatkan 39 mahasiswa dengan 3 kelompok, yaitu KKnT-10, KKNT-11 dan KKNT-12 ke Dataran Tinggi, Binjai Timur, Kota Binjai Jumat (23/09/2022) tepatnya di kantor Kelurahan Dataran Tinggi.

Acara penyambutan dihadiri oleh mahasiswa KKNT USU yang dibimbing oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), ibu Ameilia Zuliyanti Siregar, M.Sc., Ph.D staff/pegawai kantor, Bintara Pembina Desa (BABINSA), para kepala lingkungan (Kepling), dan Tokoh Masyarakat (Tomas) Dataran Tinggi.

Tujuan KKNT dilakukan USU untuk membangun mental dan karakter mahasiswa untuk " Belajar dan berkarya di Desa". Program pertama KKN Tematik ini adalah penyerahan bibit pohon serta gotong royong.

Diawali dengan memberikan bibit pohon rambutan, mangga dan kelengkeng di kantor lurah. Penyerahan bibit dilakukan di kantor kelurahan, lalu ditanam di pekarangan kelurahan.

Bibit pohon juga diberikan kepada masyarakat dan ditanam langsung oleh mahasiswa KKN Tematik.  Lalu dilanjutkan dengan melakukan gotong royong oleh seluruh mahasiswa KKN Tematik, didampingi staff/pegawai kantor lurah dan kepala lingkungan, dan dibantu oleh petugas kebersihan dari Kecamatan Binjai Timur.

Gotong royong dilakukan dengan mengutip sampah di jalanan umum pada hari Jumat (7/10/2022).

Program kedua adalah aquaponik, gabungan budidaya sayuran dan ternak ikan. Budidaya tanaman dapat dioptimalkan melalui pemberian nutrisi dari sisa pakan dan kotoran ikan yang akan dialirkan sebagai pupuk bagi tanaman.

Kegiatan ini dihadiri oleh Dosen Pembimbing Lapangan Ameilia Zuliyanti Siregar, M.Sc., Ph.D, mahasiswa KKN Tematik USU, dan Ibu – ibu PKK.

Pelatihan ini dilaksanakan di aula Kelurahan Dataran Tinggi yang diawali dengan sosialisasi pengenalan aquaponik dilanjutkan dengan praktek pembenihan pakcoy dan kangkung di lahan, pelepasan benih ikan lele sebanyak 100 ekor dan dilakukan pemantauan setiap harinya.

Penutupan kegiatan ini ditandai dengan dokumentasi bersama dengan dosen, para mahasiswa, ibu – ibu PKK dan pihak Kelurahan Dataran Tinggi pada hari  Senin (10/10/2022).

Ameilia sebagai Dosen DPL menambahkan program kerja dan aktivitas mahasiswa KKNT harus menyentuh kebutuhan masyarakat, membantu mengeliminir permasalahan dan memberikan solusi cerdas dalam membantu menyelesaikan masalah di Kelurahan Dataran Tinggi.

Program selanjutnya adalah sosialisasi pengelolaan sampah pada Anak SD. Pelaksanaan sosialisasi disertai dengan penyerahan tong sampah kepada pihak SDN 024757. Sosialisi pengelolaan sampah ini berdampak positif terhadap siswa/i SD Negeri 024757 karena berkesinambungan dengan pembelajaran P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) sesuai dengan arahan kepala sekolah.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh kepala sekolah yang memberikan kata sambutan dan para guru yang ikut mendampingi dan mahasiswa KKN Tematik USU.

Penyampaian materi dilakukan oleh mahasiswa KKN Tematik USU dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab antara siswa SDN dan mahasiswa KKN Tematik USU. Mahasiswa KKN Tematik USU memberikan dua buah tong sampah yang berjenis organik berwarna hijau dan anorganik berwarna kuning pada hari  Jumat (14/10/2022).

Memperingati Sumpah Pemuda, KKNT Dataran Tinggi bersama siswa/i 024757 melaksanakan acara dimulai dari upacara yang diikuti oleh siswa/i, guru, staff/pegawai kelurahan dan mahasiswa/i KKN Tematik USU.

Kemudian, acara dilanjutkan dengan beberapa perlombaan diantaranya wawasan kebangsaan, lomba makan kerupuk, estafet sarung, dan lomba kebersihan. Di tutup dengan pembagian hadiah dan foto bersama pada hari Jumat ( 28/10/2022).

Program selanjutnya yaitu demonstrasi SADARI kepada remaja putri di SMP Negeri 12 Binjai. Program ini adalah ide dari mahasiswa KKN Tematik USU Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) kelompok 11, dimana SADARI (pemeriksaan payudara sendiri) adalah kemampuan dimana seorang wanita mampu memeriksakan payudaranya dengan mandiri.

Kegiatan ini diikuti oleh siswi kelas 9 SMP Negeri 12 dan dilakukan di lapangan basket sekolah. Tujuannya, kegiatan ini bisa menyadarkan remaja putri untuk lebih aware terhadap kanker payudara.

Acara ini dibuka oleh mahasiswa KKN Tematik USU sebagai MC (Master of Ceremony), dilanjutkan dengan kata sambutan oleh kepala sekolah yang diwakilkan oleh salah seorang guru.

Penyampaian materi dilakukan oleh mahasiswi KKN Tematik USU Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM). Setelah penyampaian materi, diberikan waktu kepada siswi untuk bertanya dan dilanjutkan dengan kuis berhadiah. Di akhir, mahasiswa KKN Tematik menempelkan poster tentang prosedur SADARI di beberapa mading (majalah dinding) SMP Negeri 12m pada hari  Rabu, (2/11/2022).

Program berikutnya adalah peduli lansia. Kegiatan peduli lansia merupakan ide dari mahasiswi Fakultas Keperawatan kelompok 11 yang diawali dengan pengecekan tekanan darah kepada lansia, penimbangan berat badan dan pengukuran tinggi badan dan dilanjutkan dengan senam lansia.

Setelah senam lansia, diberikan pemberian makanan tambahan (PMT) untuk lansia, yaitu bubur kacang hijau dan bubur kacang hitam. Kegiatan ini dilakukan di halaman kantor kelurahan dataran tinggi pada hari  Jumat (04/11/2022).

Program yang dilakukan selanjutnya adalah sosialisasi pola makan pada anak SD Negeri 024772. Sosialisasi ini bertema “Aku Cerdas Karena Sehat”. Acara ini diikuti oleh seluruh siswa/I SD Negeri 024772 yang dibagi menjadi dua sesi.

Sesi pertama dihadiri oleh siswa/i kelas 1 – 3 SD, dan sesi kedua dihadiri oleh siswa/i kelas 4 – 6 SD. Kegiatan ini berawal dari kata sambutan oleh kepala sekolah dan dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh mahasiswi KKN Tematik USU Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) kelompok 11.

Materi yang disampaikan berisi tentang isi piringku. Dimana mahasiswa KKN Tematik memberikan luaran berupa gambaran 2 dimensi, yaitu sterofoam yang diisi dengan gambar – gambar makanan isi piringku dan poster yang di tempel di mading (majalah dinding).

Setelah penyampaian, dilakukan sesi tanya jawab oleh siswa/I dan mahasiswa KKN Tematik USU. Selan itu, juga diadakan kuis berhadiah yang diberikan kepada 6 orang siswa/i pemenang diumumkan pada hari Selasa (8/11/2022).

Untuk menyambut hari kesehatan nasional, mahasiswa KKN Tematik USU memberikan sosialisasi dan praktek Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) kepada anak SD Negeri 024757. Kegiatan ini dihadiri oleh kepala sekolah, mahasiswa/ KKN Tematik Kelompok 11, seluruh siswa/I SD Negeri 024757 dan seluruh guru.

Sebagai luaran kegiatan ini, mahasiswa/i KKN Tematik USU memberikan alat cuci tangan dan sabun cuci tangan kepada SD Negeri 024757. Sosialisasi dilakukan oleh 2 mahasiswi dan dilanjutkan dengan praktek langsung cuci tangan pakai sabun sambil bernyanyi “7 Langkah Cara Cuci Tangan”.

Setelah praktik, siswa/i diberikan waktu untuk bertanya dan diakhiri dengan kuis berhadiah. Untuk hadiah dari mahasiswa kepada anak SD, mahasiswa memberikan sebuah hand sanitizer kepada setiap anak SD.m pada hari Jumat (11/11/2022).

KKNT ini berlangsung sejak bulan September 2022 hingga Desember 2022 yang akan membantu memberikan pengalaman belajar dan bekerja kepada mahasiswa tentang penerapan dan pengembangan IPTEKS di luar kampus.

Mahasiswa beradaptasi dengan situasi dan kondisi masyarakat desa dan mengidentifikasi masalah sekaligus potensi desa serta mencari solusi untuk meningkatkan potensi desa menjadi desa mandiri.

Disamping itu, mahasiswa terlatih bertanggung jawab untuk mengaplikasikan kompetensi ilmu yang dimiliki secara kolaboratif bersama seluruh pemangku kepentingan desa; menumbuhkan sifat profesional dalam melaksanakan kegiatan pemberdayaan masyarakat secara langsung dengan cara berkolaborasi menyusun dan membuat program strategis di desa.

Akhirnya diharapkan mahasiswa memperoleh pengalaman dan memiliki media untuk memanfaatkan IPTEKS dan keterampilan yang dimilikinya selama di Desa/Kelurahan.

Pewarta: Rel

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022