Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara melaporkan sebanyak 81 pasien COVID-19 di daerah tersebut dinyatakan sembuh pada Selasa, sehingga total angka kesembuhan mencapai 154.489 kasus.
 
"Sebanyak 81 pasien COVID-19 yang sembuh pada hari ini merupakan kasus transmisi lokal," kata Kepala Seksi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (P2PM) Dinas Kesehatan Sumut dr Nora Nasution di Medan, Selasa.
 
Sementara itu total kasus terkonfirmasi positif COVID-19 hingga saat ini mencapai 158.495 kasus setelah 63 orang dinyatakan terpapar virus corona dari hasil pengujian 2.405 spesimen per Selasa ini.
 
Kemudian, untuk kasus kematian akibat COVID-19 di Sumut bertambah dua jiwa sehingga total menjadi 3.285 orang.
 
Dengan demikian, total kasus aktif atau pasien yang menjalani perawatan dan isolasi akibat COVID-19 saat ini berjumlah 721 orang.
 
Nora mengimbau masyarakat untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dan melengkapi vaksinasi hingga dosis penguat untuk mencegah penularan COVID-19.
 
Penerapan protokol kesehatan tidak bisa hanya dilakukan oleh sekelompok masyarakat saja, melainkan harus menjadi kesadaran seluruh masyarakat.
 
"Sehingga bisa menekan laju penyebaran COVID-19 dan masyarakat tetap dalam kondisi sehat," ujarnya.
 

Pewarta: Nur Aprilliana Br. Sitorus

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022