Warga Kecamatan Teluk Nibung antusias mengikuti suntik vaksin COVID-19 dalam kegiatan serbuan vaksinasi yang digelar TNI AL Pangkalan Tanjungbalai Asahan (TBA) bekerjasma dengan Polres Tanjungbalai, berlangsung di areal Pelabuhan PT Pelindo di kecamatan setempat, Kamis (23/9).

Pantauan di lapangan, vaksinasi masal tersebut ditinjau langsung Komandan Lanal TBA, Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory, bersama Kapolres Tanjungbalai AKBP Triyadi SIK, Kodim 0208/AS, Lekol INF Sri Marantika Beruh, Asisten II Pemko Tanjungbalai, Zainul Arifin, GM Pelindo 1 TBA, Azmi Jauhari, KSOP dan Bea Cukai Teluk Nibung.

Baca juga: Fraksi Golkar desak plt wali kota evaluasi kinerja Kadinkes Tanjungbalai

Danlanal TBA Robinson mengatakan, vaksinasi massal itu adalah kerjasama TNI Polri dengan pemerintah daerah dan unsur maritim seperti Pelindo, KSOP dan Bea Cukai untuk mendukung pelaksanaan vaksinasi dalam rangka percepatan pengendalian penyebaran COVID-19.

"Vaksinasi massal ini untuk seluruh masyarakat Tanjungbalai dengan sasaran Lansia, pelajar dan masyarakat umum utamanya. Targetnya, hari ini kurang lebih dua ribuan warga yang akan mendapat suntik vaksin dosis satu dan dua," kata Robinson kepada pers.

Sementarabitu, GM Pelindo 1 TBA, Azmi Jauhari mengatakan, vaksinasi di pelabuhan ibaru kali ini dilaksanakan dalam rangka mendukung program pemerintah untuk percepatan pengendalian penyebaran COVID-19. 

Azmi berharap pandemi segera teratasi, karena sejak pandemi corona virus sangat mempengaruhi aktivitas di pelabuhan sehingga berdampak pada penurunan perekonomian masyarakat.

"Vaksinasi ini mendukung program pemerintah, kami turut membantu supaya animo masyarakat tinggi untuk divaksin. Kita berterima antusias masyarakat sangat tinggi untuk vaksin ini. Semoga pandemi ini segera teratasi sehingga perekonomian masyarakat cepat membaik," katanya.

Sesuai catatan, serbuan vaksinasi itu menurunkan tim medis dan vaksinator masing-masing dari Balai Pengobatan TNI AL Lanal TBA, Polres Tanjungbalai dan dari Dinas Kesehatan Kota Tanjungbalai yang dibagi dalam beberapa lokasi.

Untuk menjaga terjadi kerumunan massa, personil TNI AL Lanal TBA bersama Polres Tanjungbalai tampak melakukan pengamanan di lokasi dan membuat antrian warga yang ingin divaksin.

Pewarta: Yan Aswika

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021