Daerah Lingkungan V Pargarutan Batu, Desa Pasar Pargarutan, Kecamatan Angkola Timur, Kabupaten Tapanuli Selatan yang di isolasi di semprot cairan disinfektan menghindari penyebaran COVID-19.

Camat Kecamatan Angkola Timur, Ricky H Siregar, Rabu (23/6), mengatakan ada 70 personel Satgas mulai dari unsur TNI, Polri, Brimob, Satpol PP, BPBD, Dinas Kesehatan, Aparat Kecamatan, Kelurahan, Desa dan relawan terlibat dalam kegiatan tersebut. 

Tidak saja Lingkungan V Pargarutan Batu yang menjadi sasaran disinfektan yang di isolasi sejak Sabtu (19/6) pasca delapan orang ditemui terkonfirmasi positif, akan tetapi masuk Desa Pargarutan Jae.

Baca juga: Meninggal COVID-19 di Tapsel bertambah lagi, Satgas imbau warga tetap patuhi prokes

Berbagai peralatan seperti Mobil Water Canon/ AWC (1 unit), Mobil Double Cabin (2 unit), Beca Roda 3 (2 unit), Pompa Solo (12 unit) dikerahkan menyasar titik-titik penyemprotan cairan disinfetan termasuk ruas-ruas desa. 

"Mudah-mudahan dengan penyemprotan cairan disinfektan ini penularan dan penyebaran wabah penyakit COVID-19 di Lingkungan V Pargarutan Batu dan sekitarnya bisa terantisipasi," katanya. 

Salah satu tokoh masyarakat Desa Pasar Pargarutan, Agus Siregar, mengucapkan terimakasih kepada seluruh Tim Satuan Tugas Penanganan COVID-19 gabungan berbagai instansi yang telah melakukan penyemprotan cairan disinfektan dengan harapan lingkungan maupun desa tersebut bersih dari ancaman pandemi COVID-19.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021