Pemerintah Kota Binjai melepas secara resmi  31 warga Binjai untuk bekerja kontrak selama dua tahun oleh satu perusahaan di Kota Batam Kepuluan Riau.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Tenaga Kerja Perindustrian Perdagangan Binjai Hedi Novria, di Binjai, Selasa.

Mereka itu nantinya akan bekerja di PT Phillips Batam dan sudah menandatangani perjanjian kerja selama dua tahun.

Baca juga: Ratusan warga Binjai minta Polisi berantas segala bentuk kemaksiatan

"Tenaga kerja ini akan kita berangkatkan secara bersama-sama, dengan titik kumpulnya Kantor Dinas Tenaga Kerja Perindustrian Perdagangan dan berangkat melalui pelabuhan Belawan," katanya.

Hedi menambahkan bahwa seluruh pembiayaan rekrutmen dan pemberangkatan ke Batam, fasilitas mes, BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan akan  ditanggung oleh pihak perusahaan dimana mereka bekerja.

Ketua TP PKK Binjai Lisa Andriani pada saat melepas tenaga kerja menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari kepedulian pemerintah dalam meningkatkan taraf hidup masyarakatnya.

"Saya berpesan kepada tenaga kerja yang diberangkatkan agar selalu menjaga diri dan nama baik kota Binjai selama di perantauan serta berkerja dengan sebaik-baiknya di perusahaan tempat anda akan ditempatkan nantinya," katanya.

"Untuk orang tua yang hadir, kita doakan mereka mudah-mudahan berhasil disana dan dapat cepat menyesuaikan diri," ujarnya.

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020