Tapanuli Selatan (Antaranews Sumut) - Badan Nasional Narkotika Kabupaten (BNNK) Tapanuli Selatan menyosialisasikan penyalahgunaan narkoba kepada sebanyak 90 orang pelajar di Kecamatan Angkola Timur di daerah ini.

Pesertanya pelajar kelas IX siswa SMP Negeri 2 Angkola Timur (50 orang), murid kelas VI SD Negeri 100303 Pargarutan Julu (20 orang), dan murid kelas VI SD Negeri 100316 Pargarutan Julu (20 orang).

Kegiatan yang dilakanakan di aula SMPN 2 Angkola Timur, Senin (4/2) ini difasilitasi oleh Kepala Desa Pargarutan Julu, Kecamatan Angkola Timur, Kabupaten Tapanuli Selatan Ahmad Harun Harahap.

"Sosialisasi ini didasarkan atas keprihatinan penyalahgunaan narkoba yang sudah merasuk merusak para generasi muda anak bangsa,"jelasnya.

Ia berharap sosialisasi ini memberi pemahaman agar para pelajar Tapanuli Selatan khususnya pelajar Angkola Timur mengetahui jauh akan bahaya dan dampak negatif terlibat narkoba sejalan tema diusung"raih cita-cita tanpa narkoba."

Sebagai pemateri dalam sosialisasi ini Kasi P2M BNNK Tapanuli Selatan Ayni Suhada yang menyatakan orang terlibat narkoba akan sulit menggapai cita-cita.

"Menyalahgunakan narkoba dapat merusak sistem syaraf, bahkan berakibat fatal berbahaya bagi kesehatan fisik dan psikis,"jelasnya.

Kegiatan ini juga dihadiri Bhabinkamtibmas Pargarutan Julu, Kepala Sekolah SMPN 2 Angkola Timur Rohima Daulay

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019