(Kiri - kanan) Kepala Balai Besar POM Kota Medan Martin Suhendri bersama Akademisi Fakultas Kesehatan Masyakat USU Kintoko Rochadi dan Kepala Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Sumatera Utara Abyadi Siregar memberikan pemaparan materi saat acara "Sarasehan Upaya Perlindungan Kesehatan Masyarakat Melalui Regulasi Pelabelan BISFENOL A (BPA) Pada Air Minum Dalam Kemasan (AMDK)" di Le Polonia Hotel, Medan, Sumatera Utara, Senin (12/9/2022). Acara yang digelar Universitas Sumatera Utara (USU) bersama Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Medan tersebut membahas mengenai bahaya senyawa kimia Bisfenol A (BPA) yang digunakan sebagai bahan produksi plastik Polikarbonat pada galon Air Minum dalam Kemasan (AMDK) yang dapat menimbulkan gangguan fungsi hormon dan organ manusia.
ANTARA FOTO/Fransisco Carolio.