Aekkanopan (ANTARA) - Dua pelajar asal Asahan, A Rojab Al Mahfudz Ritonga dan Al Mulk Al Buchori Ritonga, berhasil meraih medali perunggu pada ajang Festival Sains Nasional (Fesanas) yang digelar Universitas Padjadjaran (Unpad) secara daring, 6 September 2025.
Kedua siswa Pesantren Nurul Ikhsan Boarding School Asahan itu merupakan putra pasangan Syahrial Ritonga, Wakil Ketua PD Gerakan Pemuda Al Washliyah (GPA) Sumut, dan Marhamah Manurung, Kepala SD dan SMP Al Halim Ledong Barat.
Rojab, yang kini duduk di kelas IX, meraih perunggu pada bidang Pendidikan Kewarganegaraan (PKN). Sementara adiknya, Al Mulk, siswa kelas VII, memperoleh perunggu di bidang Bahasa Inggris.
"Alhamdulillah, A Rojab dan Al Mulk berhasil mendapatkan medali perunggu. Keberhasilan ini berkat asuhan dan didikan ibunya," kata Syahrial, yang juga fungsionaris HIPMI Labura, saat dikonfirmasi, Kamis (11/9).
Ia menambahkan, prestasi tersebut diharapkan dapat menjadi penyemangat bagi kedua putranya untuk terus berprestasi di masa mendatang. "Jangan cepat puas, semoga mereka bisa lebih berprestasi lagi," ujarnya.
Festival Sains Nasional yang digelar Unpad tersebut diikuti sekitar 1.500 peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Pertandingan dilakukan secara online dan peseera diberi tenggat waktu hanya dua jam.
