Padang Lawas (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten ( Pemkab) Padang Lawas ( Palas) menggelar menggelar acara kegiatan safari Ramadhan perdana tahun 1446 hijiriyah, 2025 Masehi, di masjid Nurul Huda Desa Ampolu, Kecamatan Sosa Julu, Selasa ( 17/3) malam.
Bupati Palas Putra Mahkota Alam Hasibuan, SE mengatakan kegiatan Safari Ramadhan ini adalah merupakan agenda rutin pemerintah daerah yang digelar setiap tahun. Selain sebagai ajang untuk merajut ikatan tali silaturahmi antara pemerintah daerah dengan masyarakat, kegiatan safari Ramadhan itu juga dijadikan sebagai momentum untuk menyerap aspirasi dari masyarakat, serta melihat langsung situasi dan kondisi yang ada di desa dan kecamatan.
"Dengan safari Ramadhan ini kita bisa bertatap muka, duduk bersama sekaligus membicarakan permasalahan-permasalahan yang ada di desa dan kecamatan dengan OPD yang turut serta untuk mencari solusi. Dan dengan demikian komunikasi antara masyarakat dengan pemerintah diharapkan ke depan dapat selalu harmonis,"ujar Putra Mahkota dalam kutipan sambutannya di acara ini.
Sebelumnya, Putra Mahkota mengucapkan terimakasih kepada jajaran pemerintah desa dan pemerintah kecamatan, bersama seluruh elemen masyarakat di Kecamatan Sosa Julu yang telah turut berpartisipasi membantu pemerintah daerah dalam memelihara ketertiban umum dan kondusivitas wilayah selama ini.
Juga memohon doa restu kepada masyarakat luas, agar ia bersama wakil Bupati Palas Achmad Fauzan Nasution, dapat menjalankan tugas amanah memimpin Kabupaten Padang Lawas yang lebih baik depan. Serta memohon dukungan kepada masyarakat luas untuk perwujudan program pembangunan Kabupaten Padang Lawas yang lebih maju untuk lima tahun ke depan.
,"Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan tahun ini, semoga kita semua bersama seluruh masyarakat tetap dalam keberkahan, dan dalam lindungan Allah SWT, untuk Kabupaten Padang Lawas yang lebih maju ke depan, amin,"ucap Putra Mahkota mendoakan.
Acara safari Ramadhan Pemkab Palas yang diawali dengan sholat isya dan tarawih berjamaah ini dirangkai dengan penyerahan santunan tali kepada sekitar 209 anak yatim di kecamatan setempat.