Medan (ANTARA) - Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Provinsi Sumatera Utara menyatakan sebanyak 2.399 peserta telah mendaftar untuk mengikuti lomba lari bertajuk "Medan Run".
"Dari 2.399 peserta yang registrasi tersebut, kategori usia di atas 45 tahun cukup antusias untuk lari lima kilometer diikuti 132 orang dan kategori 10 kilometer 133 orang," ujar Ketua Panitia BMPD Medan Run 2024 Andrianta Tarigan di Medan, Kamis.Andrianta melanjutkan banyaknya antusias peserta yang mengikuti ajang lari yang pertama dilakukan ini, karena para pelari yang berada di Medan dan sekitarnya merindukan kegiatan tersebut dengan diadakan pada 7 Juli 2024.
"Kami juga bekerjasama dengan Persatuan Atletik Seluruh Indonesia Sumatera Utara dalam ajang ini sebagai wadah mencari bibit para atlet lari," tuturnya.Selain itu, dalam kerja sama ini PASI Sumut juga sebagai juri untuk menentukan para pemenang lomba lari tersebut, walaupun telah menggunakan teknologi chip fast track yang bertujuan untuk meminimalisir peserta bermain curang seperti memotong jalan.
"Kami juga menyediakan tujuh tenda medis, lima ambulans dan bekerjasama dengan pihak rumah sakit terdekat untuk meminimalisir risiko kegiatan ini," tuturnya.Kegiatan ini juga menampilkan kearifan lokal seperti tarian daerah, seperti tarian Melayu, Batak, India barongsai dan tarian multi etnis lainnya.
"Ditampilkan di salah satu titik rute lari nantinya karena memperkenalkan budaya lokal juga pelari tidak bosan karena ada budaya tersebut," ucap Andrianta.
Selain itu, di ajang ini juga menonjolkan hertige Kota Medan seperti gedung Kantor Pos, museum Cong A Fie, Istana Maimun, gedung Bank Indonesia dan lain
-lain.