Pematangsiantar (ANTARA) - Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA memberikan pengakuan mendapat ilmu ikhlas dari majelis pengajian Pola Pertolongan Allah Learning Center (PPA LC) Pematangsianar.
Pengakuan itu disampaikan saat mengikuti milad ke 5 PPS LC bertema "Ketika Hatiku Telah dan Mulai Berpaling" di Ruang Data Kantor Wali Kota Pematangsianar, Sabtu (24/2).
dr Susanti mengatakan, banyak yang memahami ilmu ikhlas, tetapi manifestasi menuju ikhlas, didapatkan di PPA LC.
"Setiap selesai mengikuti kegiatan PPA LC, saya merasa lebih ikhlas dan legowo menghadapi dinamika kehidupan," sebut dr Susanti.
Dia juga menyebutkan, PPA LC berbeda dengan majelis lainnya, sehingga jamaah dari waktu ke waktu semakin ramai.
Dalam milad itu, dr Susanti atas nama Pemkot Pematangsiantar menyampaikan apresiasi kepada PPA LC yang telah berperan dalam meningkatkan iman dan takwa masyarakat Kota Pematangsiantar.
Ketua PPA LC Kota Pematangsiantar Siti Umroh dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada dr Susanti yang telah berpartisipasi dan memberikan fasilitas kepada penyelenggara.
Dia berharap ridho Allah SWT semakin menjadikan jamaah PPA LC istiqomah membumikan tauhid, khususnya di Kota Pematangsiantar.
Milad dihadiri trainer PPA LC Nasional Ustad Ahsani Abu Salsa, Ketua Dewan Syuro Employee Of Allah Daud Adin, Ketua yayasan Abulyatama Indonesia Pematangsiantar M Yamin Nasution.
Wali Kota Pematangsiantar mengaku dapat ilmu ikhlas dari PPA LC
Sabtu, 24 Februari 2024 17:31 WIB 2404