Medan (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sumatera Utara menyediakan 23 layanan bus antar jemput (shuttle bus) gratis bagi pengunjung Aquabike Jetski World Championship 2023 yang digelar di Kabupaten Karo, Dairi, Samosir, dan Toba.
"Kementerian Perhubungan dan Pemprov Sumut menyediakan sebanyak 23 bus, yang terdiri dari 20 unit mikro bus dan tiga unit bus yang berkapasitas 28 kursi," ujar Kepala Dinas Perhubungan Sumut, Agustinus, di Medan, Kamis.
Agustinus mengatakan bus tersebut akan dioperasikan di berbagai acara yang digelar di empat kabupaten tempat berlangsungnya Aquabike Jetski World Championship 2023.
"Dari 791kursi yang kita sediakan di kegiatan Karo Cup, sebanyak 428 kursi atau 54 persen yang digunakan," kata Agustinus.
Agustinus menuturkan mobilitas pengunjung Aquabike Jetski World Championship 2023 yang berlangsung pada 22-26 November 2023 diperkirakan akan ramai dipadati wisatawan lokal maupun mancanegara.