Medan (ANTARA) - Penjabat Gubernur Sumatera Utara Hassanudin mengatakan, peningkatan produksi minyak dan gas bumi (migas) perlu dilakukan dengan eksplorasi sumur.
"Untuk menggenjot produksi migas tentunya dibutuhkan eksplorasi dan penemuan sumur-sumur migas baru di sejumlah titik," ujar Hassanudin usai menerima kunjungan satuan kerja khusus (SKK) migas Wilayah Sumbagut, di Medan, Rabu.
Dalam pertemuan itu, Hassanudin mengatakan SKK Migas Sumbagut meminta izin untuk melakukan eksplorasi sumur di kawasan hutan yang ada di wilayahnya.
"Kami mendukung kegiatan yang nantinya akan memberikan kebaikan untuk masyarakat. Kalau melihat sisi baiknya, ini untuk masyarakat, karena yang merasakan dari kegiatan itu kan masyarakat langsung, dampaknya juga buat masyarakat," kata Hassanudin.
Menurutnya, kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya mengoptimalisasi potensi migas di Sumut.
"Kami menyakini SKK Migas berupaya maksimal untuk menemukan sumur-sumur baru, sehingga mampu menggenjot produksi migas yang lebih besar pada tahun-tahun yang akan datang," sebutnya.
Pj Gubernur: Peningkatan produksi migas perlu eksplorasi sumur
Rabu, 8 November 2023 23:16 WIB 1583