Jakarta (ANTARA) - Pelatih Manchester City Pep Guardiola ingin timnya bangkit dengan meraih kemenangan saat melawan Brighton & Hove Albion dalam lanjutan Liga Inggris 2023/2024 di Stadion Etihad, Sabtu pukul 21.00 WIB.
Hal ini dikatakan Guardiola pada jumpa pers, dilansir dari laman resmi klub, Sabtu, setelah timnya kalah dua kali berturut-turut di Liga Inggris dalam dua laga terakhir, yaitu dikalahkan Wokverhampton Wanderers dengan skor 1-2 dan kalah 0-1 dari Arsenal.
Kekalahan dua kali berturut-turut itu menjadi yang pertama setelah terakhir diderita pada 2018. Saat itu The Citizens ditumbangkan Crystal Palace 2-3 dan Leicester City 1-2.
“Kami harus bangkit dan mencoba memenangkan pertandingan sebanyak mungkin untuk menjadi penantang gelar,” ucap Guardiola.
Sebanyak dua kekalahan berturut-turut tersebut membuat Manchester Biru turun kasta dari yang semula ada di puncak klasemen, kini menduduki posisi ketiga dengan 18 poin.
Pep Guardiola ingin Manchester City bangkit saat melawan Brighton
Sabtu, 21 Oktober 2023 17:13 WIB 2624