Melalui acara penyerahan buku bantuan yang sederhana ini, ia berharap, dapat meningkatkan hubungan silatturrahmi antara pihaknya dengan pihak SMA N 1 Sosopan ke depan.
Dikesempatan yang sama, Kepala SMA 1 Sosopan Angkasa Pohan S.Pd juga mengucapkan terimakasih atas penyerahan bantuan buku bacaan sejarah dari Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo itu terhadap puluhan anak didiknya tersebut, kepada Kapolres Palas AKBP Diari Astetika, SIK, dan Kapolsek Sosopan Iptu Irmanto.
Ia juga menyampaikan berharap, melalui kegiatan pendistribusian buku bantuan dari Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo tersebut, dapat mempererat hubungan silaturrahmi antara pihaknya dengan Polsek Sosopan, dan seluruh jajaran Polres Palas ke depan.
,"Terimakasih atas perhatiannya kepada siswa siswi kami berprestasi di sekolah ini. Semoga Polri semakin Presisi dan dicintai masyarakat. Untuk Polres Palas beserta jajaran semoga semakin sukses ke depan, amin,"tutur Kepala SMAN 1 Sosopan Angkasa Pohan.
Acara penyerahan bantuan buku ini dirangkai dengan acara temu ramah dan sosialiasasi Kamtibmas bersama puluhan pelajar dan para guru di sekolah setempat..