Medan (ANTARA) - Chief Executive Officer (CEO) Pasar Digital (PaDi) UMKM Indonesia Jimmy Karisma Ramadhan mengatakan, pihaknya siap berkolaborasi dengan aplikasi perdagangan elektronik (e-Commerce) UMKM milik Pemerintah Kota Medan yang rencananya diluncurkan Oktober 2023.
"Bagi kami yang terpenting adalah kolaborasi bukan kompetisi," ujar Jimmy, di Medan, Sumatera Utara (Sumut), Kamis.
Menurut dia, dengan bekerja sama, baik PaDi UMKM maupun "e-Commerce" UMKM Medan akan memiliki pasar yang lebih luas.
Dengan begitu, diharapkan nilai transaksi kedua aplikasi tersebut dapat meningkat. Hal tersebut dinilai penting untuk membuat pelaku UMKM "naik kelas".
"Kami bisa membuat program bersama-sama dan memungkinkan pula untuk menghubungkan kedua aplikasi," ujar Jimmy.
Kemudian, dia juga membuka kemungkinan PaDi UMKM dan "e-Commerce" UMKM Medan untuk bermitra dalam hal peningkatan teknis aplikasi.
"Bantuan teknis dapat dibicarakan nantinya. Ini semua dilakukan dengan semangat kolaborasi demi meningkatkan kualitas UMKM," kata Jimmy.