Padangsidimpuan (ANTARA) - Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution melakukan peresmian jalan usaha tani dan tanam perdana bawang merah di Desa Goti, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Senin (24/7).
Kepala Desa Goti Mulyadi mengucapkan selamat datang kepada wali kota Padangsidimpuan beserta rombongan yang telah berkenan hadir dalam peresmian jalan usaha tani di Desa Goti dan penanaman bawang merah.
“Untuk dana pembangunan jalan usaha tani ini kita pake Anggaran Dana Desa (ADD) Goti," ucapnya.
Mulyadi menambahkan bahwa jalan usaha tani yang dibangun ini sekurang lebih 300 meter, dan di ujung jalan ini masih ada sekitar 100 meter lagi yang akan dibangun menggunakan dana desa tahap 2.
Selanjutnya, mewakili masyarakat Desa Goti Darman Matondang mengucapkan terimakasih kepada bapak wali kota yang telah mendorong pembangunan jalan usaha tani ini.
Dia berharap dengan dibangunnya jalan usaha tani ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di Desa Goti, khususnya masyarakat yang bertani di sepanjang jalan ini.
Pada kesempatan tersebut Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution juga berpesan agar jalan yang telah dibangun ini dapat dijaga dan dapat dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat desa Goti.
“Semoga jalan ini dapat memberi manfaat kepada masyarakat Desa Goti terkhusus para petani," ucapnya.
Lanjut Irsan juga mengingatkan agar para penyuluh membimbing petani guna meningkatkan hasil pertanian. Melalui dinas harap melakukan penyuluhan untuk membimbing para petani agar hasil pertanian semakin baik.
"Tolong itu untuk Kepala Dinas Pertanian rajinlah turun ke lapangan, sapa petani itu apa yang kurang, apa yang harus dibuat biar produksi perkebunan, pertanian kita meningkat dengan baik," harap Wali Kota Padangsidimpuan.
Wali Kota resmikan jalan usaha tani Desa Goti Padangsidimpuan
Senin, 24 Juli 2023 15:53 WIB 2124