Binjai (ANTARA) - Wakil Wali Kota Binjai Rizky Yunanda Sitepu menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Pengawasan Intern Tahun 2023 secara daring dari Binjai Command Center, Rabu (14/6).
Hadir mendampingi dalam acara tersebut Pejabat Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdako Binjai Joko Waskitono, Kadis Kominfo Sofyan Siregar dan Kabag Perekonomian Andi Affandi.
Rapat koordinasi dengan tema “Kawal Produktivitas Untuk Transformasi Ekonomi" ini dibuka langsung oleh Presiden RI Joko Widodo.
Dalam kesempatan tersebut Jokowi mengingatkan agar para pegawai Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) menjalankan tugasnya secara baik.
Presiden mengimbau agar BPKP dapat terus mengawal, mengoreksi, dan mengarahkan para instansi agar dapat menggunakan anggaran secara efektif untuk hal-hal yang konkret. Baginya, penguatan pengawasan internal harus terus dioptimalkan untuk kebaikan negara.
Ia pun meminta agar BPKP berorientasi pada hasil. Apalagi saat ini, kata Jokowi, pemerintah sedang fokus melakukan peningkatan produktivitas menuju Indonesia Emas.
Wakil WaliKota Binjai ikuti secara daring rakor pengawasan intern
Rabu, 14 Juni 2023 14:57 WIB 1289