Aekkanopan (ANTARA) - Sebanyak 56 pejabat di jajaran Pemkab Labuhanbatu Utara dilantik Bupati Hendriyanto Sitorus SE MM di aula Ahmad Dewi Syukur Aekkanopan, Jumat. Diantaranya terdapat 11 Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Pratama. Sedangkan 45 lainnya meliputi jabatan administrator, pengawas dan fungsional.
Pelantikan para pejabat tersebut tertuang dalam tiga Surat Keputusan Bupati Labura terpisah masing-masing Nomor : 821.29/34/BKD/2022, nomor : tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Pratama, Nomor : 821.29/35/BKD/2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Pejabat Administrator, dan Pejabat Pengawas serta nomor 821.29/36/BKD/2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Pejabat Fungsional.
Baca juga: Bupati Labura : Kita masih perlukan pembenahan di berbagai bidang
Ke-11 PPT Pratama yang dilantik tersebut adalah Jannah MM sebagai Kadis Kesehatan, Lamtiur Gultom SE menjadi Sekretaris DPRD, Dedi Aksaris Arief SPd MPd menjadi Kadis PPPA, Muhammad Nur Lubis AP MSi sebagai Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa serta Mujiono SPd MSi sebagai Kadis Ketahanan Pangan.
Kemudian Irwan SPd MPd sebagai Kadis Pendidikan, Arifin SPd sebagai Kadis Perpustakaan dan Kearsipan, Ismail Efendi Rambe SE sebagai Kadisporapar, Erni Malinda Napitupulu SKM sebagai Kadis PPKB, Mahdalenawaty ST sebagai Kadis Litbang dan drh Sudarija menjadi Kadis Pertanian.
Sedangkan pejabat administrator yang dilantik antara lain Diana Hotmauli Sinaga SE sebagai Sekretaris Dinas PPPA, Mara Pimpin Hasibuan SAg MSi sebagai Sekretaris Dinas Pendidikan, Surya Doni SFarm APT menjadi Sekretaris Dinas Kesehatan dan Rusdi Efendi Piliang MPd menjadi Kabid Rehabilitasi dan Konstruksi pada BPBD.
Sedangkan pejabat fungsional yang dilantik adalah untuk posisi di jajaran Dinas Pendidikan ada tujuh jabatan dan Dinas Kesehatan adalah untuk posisi Kepala Puskesmas Sukaramai yang dipercayakan kepada dr Elidawati Silaban.
56 pejabat Labura dilantik, 11 diantaranya PPT Pratama
Jumat, 14 Januari 2022 16:54 WIB 3218