Padangsidimpuan (ANTARA) - Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution kukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 76 tingkat Kota Padangsidimpuan, Sabtu (14/8).
Dalam amanat Wali Kota Padangsidimpuan Irsan juga menyampaikan bahwa selamat bertugas dan selamat menjadi pasukan pengibar bendera nantinya pada 17 Agustus mendatang.
"Jaga kesehatan, mengingat ada beberapa hari kedepan dalam pelaksanaan pengibaran bendera HUT RI ke-76 yang nantinya akan dipusatkan di Stadion HM Nurdin Kota Padangsidimpuan dengan protokol kesehatan," kata Irsan.
Atas nama pemerintah kota Padangsidimpuan Irsan mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh penanggung jawab, baik dari pelatihnya, tenaga kesehatannya dan dinas terkait.
Lanjut Irsan, dengan kondisi pandemi virus corona yang sedang menyerang sekarang ini kami tetap bersyukur adanya kembali pelaksanaan pengibaran bendera walaupun ditahun sebelumnya ditiadakan karena penyebaran virus corona tersebut masih meningkat tinggi, ucapnya.
Pesan pemerintah, laksanakan tugas dengan tanggung jawab penuh hormat nantinya pada pelaksanaan puncak hari kemerdekaan 17 Agustus agar nantinya sukses dan jiwa kemerdekaan itu juga terasa hingga ke masyarakat se Kota Padangsidimpuan.
Sementara itu Kadis Pariwisata Pemkot Padangsidimpuan melalui Kabid Kepemudaan Ali Imron Harapan menjelaskan, kali ini pelaksanaan puncak kemerdekaan tetap patuh protokol kesehatan yang nantinya berkoordinasi dengan tim kesehatan ataupun dari gugus tugas COVID-19, agar nantinya pelaksanaan ini tidak mengurangi makna upacara 17 Agustus.
Jaga kesehatan dan stamina, tetap semangat dan ingat 17 Agustus mendatang itu puncak pelaksanaan kemerdekaan, laksanakan tugas dengan baik dan selalu dalam bimbingan para pelatih dalam hal ini TNI, katanya.
Wali Kota Padangsidimpuan kukuhkan Paskibra HUT RI ke-76
Sabtu, 14 Agustus 2021 11:19 WIB 2039