Medan (ANTARA) - Badan Pusat Statistik (BPS) Sumut mencatat dalam dua bulan pertama di 2021 ekspor daerah itu terbesar ke Amerika Serikat, Republik Rakyat Tiongkok dan India.
Kepala BPS Sumut Syech Suhaimi di Medan, Senin (26/4), menyebutkan, nilai ekspor Sumut ke Amerika Serikat (AS) pada periode Januari-Februari 2021 sebanyak 199,432 juta dolar AS.
Kemudian ke Republik Rakyat Tiongkok (RRT) pada periode sama 2021 sebesar 163,965 juta dolar AS. Ada pun ekspor Sumut ke India sebesar 106,415 juta dolar AS.
Baca juga: Nilai ekspor sektor industri Sumut naik 23,71 persen
Berdasarkan data, ekspor Sumut terbesar ke tiga negara tersebut berupa golongan barang minyak dan lemak hewan/nabati serta karet dan barang dari karet. Termasuk juga berupa sarang burung walet khususnya ke RRT.
Pada periode Januari - Februari 2021 nilai ekspor Sumut ke RRT bahkan naik cukup besar dari periode sama 2020. Pada 2020, nilai ekspor Sumut ke RRT masih 108,263 juta dolar AS, sedangkan periode sama 2021 mencapai 163,965 juta dolar AS.
Ada pun ekspor Sumut ke Amerika Serikat juga naik menjadi 199,432 juta dolar AS dari 159,333 di periode sama 2020.
Ekspor terbesar Sumut pada awal 2021 masih ke AS dan RRT
Selasa, 27 April 2021 0:26 WIB 1392